PUISI YANG MENARIK DAN EKSPRESIF
Salam Budaya!!!
Hai teman-teman pembaca, berbicara
soal puisi pasti akan terbayang kata-kata nan indah yang akan membuat perasaan
kita seperti di dunia tersendiri, yang mungkin berisi pesan atau suasana
tertentu. Puisi dapat membuat pembaca ke dalam ilusi tentang keindahan, terbawa
dalam suatu angan-angan, selain dengan keindahan penataan unsur bunyi,
penciptaan gagasan, maupun suasana tertentu sewaktu membaca suatu puisi.
Sederhananya,
puisi adalah bentuk gubahan terhadap bahasa yang memenuhi aspek estetik
dengan cara memperhatikan bunyi, diksi, irama, dan makna khusus. Puisi dapat dibawakan dengan
lebih ekspresif dan menarik dengan cara dilagukan, diberi irama atau diiringi
musik yang sesuai dengan isi puisi. Pembawaan puisi dengan cara ini biasa
disebut dengan musikalisasi puisi.
BeZper
dengan sub unit Teater Asal sering membawakan musikalisasi puisi di
berbagai kegiatan baik eksternal dan internal nih. Yuk, kita tonton
musikalisasi puisi yang dibawakan oleh Juan, Iki dan Nana saat mengisi
Diesnatalis FIKES ke-2. Langsung klik Musikalisasi Puisi BeZper UNSOED
Teks Musikalisai puisi yang dibawakan BeZper di Diesnatalia FIKES UNSOED ke-2
Sabtu, 29 Oktober 2016 sekitar Pupukl 19:21 WIB
Melalui hari dengan gelap gulita
Menenggelamkan kalbu dalam sengsara
Tertutup dalam luka tiada tara
Terhanyut dalam waktu yang begitu lama
Awan gelap menangis
Bulan bintang enggan memperlihatkan wujudnya
Terasa hampa untuk sekian kalinya
Yang tak bisa dapat untuk di mengerti
Detik demi detik kian berlalu
Dengan nada-nada yang terdengar dalam lagu
Mengembalikan hal yang baru
Untuk hidup layaknya sang ratu
Mentari telah datang untuk menunggu
Menunggu hari yang baru menggebuh-gebuh
Lupankanlah gelap yang telah berlalu
Sambutlah mentari untuk kamu
No comments:
Post a Comment
silahkan masukkan komentar. pesan, saran maupun kritik untuk BEZPER tercinta