4.3.16

Drama Musikal??


Drama Musikal

Apa itu Drama Musikal?

Sebelum memahani Drama Musikal itu apa, kita harus tahu apa itu drama. Menurut para ahli, pengertian drama sebagai berikut.

  • Moulton, Drama adalah kisah hidup digambarkan dalam bentuk gerak (disajikan langsung dalam tindakan).
  • Balthazar Vallhagen, Drama adalah seni yang menggambarkan alam dan sifat manusia dalam gerakan.
  • Ferdinand Brunetierre, Menurut drama harus melahirkan keinginan oleh aksi atau gerakan.
  • Budianta dkk (2002), Drama adalah genre sastra yang menunjukkan penampilan fisik secara lisan setiap percakapan atau dialog antara pemimpin di sana.
  • Tim Matrix Media Literata, Drama adalah bentuk narasi yang menggambarkan kehidupan dan alam manusia melalui perilaku (akting) yang dipentaskan.
  • Seni Handayani, Drama adalah bentuk komposisi berdasarkan dua cabang seni, seni sastra dan seni pertunjukan sehingga drama dibagi menjadi dua, yaitu drama dalam bentuk teks tertulis dan drama dipentaskan.
  • Wildan, Drama adalah komposisi berdasarkan beberapa cabang seni, sehingga drama dibagi menjadi dua, yaitu drama dalam bentuk teks tertulis dan drama dipentaskan.
  • Anne Civardi, Drama adalah sebuah kisah yang diceritakan melalui kata-kata dan gerakan.

Drama adalah sebuah pertunjukkan seni yang mengandung unsur gerak dan dialog yang merunut pada sebuah cerita atau pun sebuah naskah yang ditampilkan untuk memberikan pesan dari berbagai sisi kepada masyarakat sebagai bentuk penyadaran.


Nah, kalau kalian sudah mengerti apa itu drama. Sekarang kita membahas apa itu drama musikal.

 
Dari kata musikal, itu menjelaskan sebuah kata sifat yang berarti mengandung unsur musik sebagai unsur utama dalam sebuah pertunjukkan.


Dapat didefinisikan bahwa Drama Musikal adalah sebuah pertunjukkan drama yang dikemas dengan unsur musik sehingga setiap adegan dalam pertunjukkan drama memiliki iringan musik sebagai pengiring setiap adegan dan penyampaian pesan melalui sebuah harmonisasi suara yang disebut musik.


Sedangkan BeZper Unsoed di bulan Maret ini akan kembali hadir dengan pertunjukkan drama musikal dengan judul Memayu Hayuning Bawana..




Buat semua temen-temen yang ingin tahu drama musikal itu seperti apa. Kalian bisa menunggu dan menantikan pementasan produksi kami yang berjudul “Drama Musikal Memayu Hayuning Bawana”.


No comments:

Post a Comment

silahkan masukkan komentar. pesan, saran maupun kritik untuk BEZPER tercinta